Konser GLENN FREDLY: 'Tak Semua Yang Penting Harus Di Depan'
Dewi Persik & Glenn di 'HIKAYAT CINTA'
"ORANG YANG PENTING tak selalu harus berada di depan!"
Satu pernyataan menarik dari seorang Glenn Fredly Deviano Latuihamallo. Tapi Glenn mengupcakannya bukan dalam konteks politik atau sosial tentang negeri ini, Glenn melontarkannya menanggapi pertanyaan wartawan tentang posisi orangtua dan istrinya yang duduk terpisah, dan justru jauh di belakang dari panggung.
Glenn tampaknya bukan orang yang mengharuskan orang-orang dekatnya selalu mendapat perlakuan istimewa, termasuk dalam konser tunggalnya 'Intimate Concert With GLENN FREDLY' yang digelar di JCC Senayan Jakarta, Minggu [1/6/2008] semalam. Dari posisi kursi, orangtuanya Hengkie David Latuihamallo dan Linda Mirna Latuihamallo, berada di kiri panggung, sementara istrinya, Dewi Sandra berada di kanan pangggung dekat operator.
Ah, lupakan sementara soal posisi itu. Mari kita bicara soal konser tungggal, cowok keling berdarah Ambon yang lahir di Jakarta, 30 September 1975 itu. Glenn memang menjadi salah satu solois pria yang konsernya patut ditonton.
Dengan konsep panggung bujur-sangkar di tengah Plenary Hall, Glenn sepertinya ingin menempatkan kata intim pada unsur kedekatan dengan penonton. Yah, sekitar 3000-an penonton memang kemudian merasa menjadi dekat, meski tak semuanya mungkin hapal dengan lagu Glenn.
Groove dan "kepekatan hati" adalah dua kata terbaik untuk menggambarkan konser Glenn. Dimulai sekitar 20.30 WIB, Glenn mengawalinya dengan medley 'Kau, Ku Masih Disini, Seandainya' dan 'Cukup Sudah' yang cukup membuat penonton beringsut tepuk tangan. Yup, inilah kelebihan Glenn, membuat lagu terasa enjoy. Di awal lagu, Glenn menutup panggungya dengan kain putih transparan sembari memainkan piano.
Masih dengan lagu up-beat, track 'Rame-Rame' lagu Ambon yang diciptakan oleh almarhum Christ Kayhatu seperti menjadi lokomotif konser tunggalnya.
Dan kehebohan konser itu peak-nya muncul di awal-awal konser. Diawali dengan ornamen perkusi yang memainkan irama padang pasir, masuklah sosok perempuan yang sedang menjadi kontroversi, Dewi Persik. Ya, Dewi memang sudah 'diincar" mantan vokalis Funk Section ini sejak lama. "Percaya atau tidak, saya memilih Dewi Persik sebelum lagunya tercipta,"aku Glenn yang melihat Persik sebagai perempuan apa adanya dan tidak munafik.
Dan single baru 'Hikayat Cinta' [bakal masuk di album baru --red], menjadi menarik lantaran Dewi Persik tetap menjadi dirinya sendiri, melikuk-liuk dengan kostum minim di atas panggung. Vokalnya bisa mengimbangi vokal Glenn yang dominan.
Kolaborasi lain yang juga menjadi kejutan dari Glenn untuk penontonnya adalah kehadiran Iwa K. Rapper yang sudah lama tak muncul itu hadir membawakan hitsnya 'Malam ini Indah.' Sayang ketika Iwa muncul, mikrofonnya mati. Untungnya Glenn sigap dan langsung memberikan mikorofon yang dipegangnya.
Kejutan demi kejutan memang tak pernah henti disuguhkan mantan vokalis Funk Section itu. Selain kolaborasi, Glenn sendiri juga menjadi salah satu kejutan. Misalnya ia menjadi host seperti Kick Andy, kemudian mewawancarai personel Project Pop, Gugum yang memerankan dirinya. Dalam wawancara tersebut seolah tergambar apa, siapa dan bagaimana sosok Glenn Fredly.
Selain kehadiran Gugum, Glenn juga menampilkan satu gimmick lain dalam konsernya. Ia membuat film. Sebelum menghadirkan satu lagu, penonton diajak melihat kisah dalam film yang ditampilkan di layar.
Adegan film yang dibintangi Gary Iskak dan dua aktris perempuan itu menjadi pembuka setiap lagu mellow yang akan dinyanyikan Glenn. Misalnya ketika di akhir film, Gary menyesali tingkahnya yang selingkuh sehingga kehilangan perempuan yang dicintainya. Glenn kemudian menyanyikan 'Pada Satu Cinta.'
Kemudian penyanyi yang pernah dekat dengan Nola AB Three ini merapal semua lagu yang mengharu biru seperti 'Kafe Biru, Mimpi Biru, Kasih Putih, Akhir Cerita Cinta' yang tentu saja membuat banyak perempuan termehek-mehek, meski mereka semua tampak menjadi koor massal ketika dilantunkan.
Konser diakhiri dengan lagu "kebangsaan" untuk mereka yang patah hati, "Januari" sembari semua penonton memegang erat pinggang pasangannya. Dan kalau kemudian banyak yang keluar dengan membawa tisu, rasanya Glenn sukses membuat banyak hati "merana". Konser yang digagas Ruth Sahanaya Production pimpinan Jeffry Woworuntu ini menjadi satu konser artis lokal yang "lumayan" menghibur. [joko.moer/foto: istimewa]
Source : rileks.com/music
Mau tahu lagu terbarunya dari Youtube Glenn dan Dewi Persik berjudul hikayat Cinta
Lagunya asik banget.
No comments:
Post a Comment