Wednesday

Joshua Suherman Belum Bisa Bawa Mobil

JADWAL syuting yang padat membuat mantan penyanyi cilik Joshua Seherman harus bergerak cepat dari satu lokasi ke lokasi lain. Untuk itu, mobil menjadi penting baginya. Namun, pria hitam manis ini mengaku belum bisa mengendarai mobil.

Joshua SuhermanMobil yang sekarang dibawa cowok kelahiran Surabaya, 3 November 1992 ini adalah Toyota Kijang Innova silver. Mobil itu dibeli satu setengah tahun lalu. Uang yang mesti dikeluarkan Joshua dan keluarganya untuk bisa membawa Kijang Innova itu ke rumah adalah Rp170 juta. "Untuk pemakaian jangka panjang, Kijang baguslah. Apalagi ini mobil beli dari hasil bersama-sama keluarga," ceritanya.

Kijang Innova yang sekarang Joshua bawa ini bukanlah mobil pertama, namun kelima. Sudah sejak awal Joshua dan keluarganya memilih Kijang. "Saya sangat membutuhkan mobil yang nyaman dan bisa mebantu. Saya lebih suka Innova karena bisa muat banyak. Ya, udah seperti mini bus aja," ungkap anak pertama dari tiga bersaudara pasangan Jedy Suherman dan Lisa Suherman. Karena kabinnya luas, Joshua bisa tidur di sela-sela syuting.

Sampai saat ini, Toyota Kijang Innova itu belum dimodifikasi. Ia lebih suka desain yang orisinal. Kalau dimodifikasi, kemungkinan besar harga jualnya jatuh. "Aku lebih senang mobil standar atau tidak dimodifikasi. Jadi, semua isi dan perlengkapannya juga masih orisinil. Dan kalau pun dijual nanti, harganya tidak begitu jatuh drastis. Kalau masalah modifikasi, ya, pasti ada. Tapi waktunya bukan sekarang-sekarang ini," lanjutnya.

Joshua sebetulnya ingin sekali bisa membawa mobil sendiri. Tapi sampai saat ini, ia belum bisa nyetir mobil. Ke mana pun ia pergi, ia pasti ditemani sopir. "Saya ingin merasakan bagaimana nikmatnya membawa mobil sendirian dan jalan-jalan keliling kota tanpa harus ditemani supir. Tapi karena waktunya sulit banget, jadi belum sempat latihan," katanya.

Tidak hanya urusan nyetir, masalah perawatan mobil pun semuanya diserahkan kepada sopir dan ayahnya. Jika saatnya mengganti oli, sopir atau sang ayahlah yang membawa mobil itu ke bengkel Auto2000 daerah Cibubur. Kebetulan rumahnya pun terletak di daerah yang sama. "Soalnya aku nggak ngerti apa-apa soal mobil. Jadi, biar sopirku aja yang ngurusin semuanya. Tapi semua biaya servis tetap keluarga yang menanggung," jelasnya.

(Genie/Genie/ton)
source : okezone.com

No comments:

Informasi serupa :

Topic Relation
Anda ingin menjadi model artis presenter
atau lainnya daftar saja di komunitas ini

Anda dapat mengirim data photo anda
sebanyak banyaknya untuk memperbesar
peluang dan kesempatan

Model artis

Calon model artis
Data Calon Model
Selamat Bergabung